Skip to main content

REVIEW : NAKEE 2 ( Thailand Horor Movie )


NAKEE 2 (2018)
Directed : Pongpat Wachirabunjong
Production : Act Art Generation , Falcon Pictures
Runtime : 1 Jam 30 Menit
Yang paling disuka dari cerita horror Thailand itu sinematography, tone color pastinya lokasi shooting selalu sesuai jalan cerita juga alurnya yang simple tidak neko-neko.  Setelah sukses dengan Serial tv  NAKEE 1 (2016) - di sutradarai oleh Thanya Wachirabunjong  dimana rating penonton serial ini begitu antusias maka tahun 2018 NAKEE 2di Sutradarai oleh Pongpat Wachirabunjong, keduanya adalah suami istri yang serius menekuni film horror Thailand.  Dibuatnya sequel ke dalam layar lebar berharap penonton masih antusias, ternyata hasil sangat mengembirakan bahwa tahun lalu film ini masuk Box Office dengan pencapaian nomer satu di Thailand, dikisahkan pada Nakee-1  seputar kisah puteri Naga yang jatuh cinta dengan manusia, dimana sosok garuda juga mencintai puteri tersebut, karena merasa dikhianati garuda harus berkelahi dengan naga sehingga muncul perpecahan dan mitos putri naga melahirkan manusia yang berubah wujud menjadi gadis berparas ayu. Pada NAKEE-2 cerita bersambung semuanya menjadi misteri pembunuhan sadis bagi mereka yang menghina patung puteri naga berujung kematian yang mengenaskan. Salah satu kapten poilisi ditugaskan memecahkan masalah tersebut, dia datang ke desa di Timur Laut – Thailand, Kapten PongPrab (Nadech Kugimiya) saat berada disana mendapati pembunuhan keji, semua bukti mengarah pada Sroi (Urassaya Sperbund) gadis penjaga kuil yang selalu membersihkan patung Puteri Naga. Tapi Kapten tak ingin menangkap kalo tidak ada bukti otentik.  Yang menarik bagi penonton NAKEE-2 tetep memberikan twist siapa dan mengapa para penduduk begitu jahat juga kenapa Sroi selalu mendapatkan mimpi aneh.



Banyak yang harus dikupas mungkin akan dijadikan seri ke-3 sehingga sutradara mampu mengekslorasi lebih lagi setiap karakter-karakter yang ada. Jadi diawal terkesan lambat pada akhir cerita terkesan terburu-buru. NAKEE-2 masih dapat dinikmati menjadi tontonan horor khas Thailand, penampilan Urassaya ( Best Leading Actress TV Global ) dan Nadech masih sebatas wajar tak ada peningkatan sebagai model dan aktor.  Dengan premis yang bagus namun buruk dalam eksekusi endingnya padahal CGI film Thailand tidak diragukan, apalagi suguhan cerita sangat menarik dari awal sebuah mitos yang terjadi di negara gajah putih. NAKEE-2 mendapatkan Thailand National Film Association Award for Best Visual Effects 2018.
Saksikan NAKEE-2 film romantis dibalut rasa horor hanya di CGV Cinemas dan Cinemaxx Theater pada tanggal 17 Juli 2019.
Overall : 7/10


 

Comments

  1. Aku penasarannya si sroi itu kenapa manggil kamkaew aka naga yg di nakee pertama ibu ya emang dia anaknya atau gimana? Nonton berkali* ngga paham. Cerita nya masih banyak yang belum selesai sih menurut aku terlalu buru* alurnya jadi bikin penonton bingung

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Press Release : WESTWORLD Season 2 tayang segera

JAKARTA, 9 Maret 2018 – Drama serial peraih Emmy ® WESTWORLD kembali dengan sepuluh episode di season kedua bersamaan dengan A.S. pada Senin, 23 April jam 8.00 WIB eksklusif di HBO dengan penayangan ulang primetime jam 21.00 WIB di HBO. Tonton episodenya di HBO On Demand. Tonton sepuluh episode dari season pertama serial WESTWORLD yang mendapat pengakuan dari para kritikus, kapanpun di HBO On Demand. Season pertama juga akan tayang setiap Sabtu malam HBO mulai 24 Maret sampai 21 April. Tayang perdana di HBO pada 2016 dan menjadi serial anyar HBO yang paling banyak ditonton, WESTWORLD merupakan perjalanan kelam tentang sebuah awal dari kesadaran buatan dan evolusi dari kejahatan. Pemain dari season pertama antara lain Anthony Hopkins, Evan Rachel Wood, Thandie Newton, Ed Harris, Jeffrey Wright, James Marsden, Tessa Thompson, Sidse Babett Knudsen, Jimmi Simpson, Rodrigo Santoro, Shannon Woodward, Ingrid Bolsø Berdal, Ben Barnes, Simon Quarterman, Angela Sarafy

Press Release Launching Poster PERBURUAN

Press Release Lauching Poster PERBURUAN Jakarta tanggal 27 Juni 2019  - RBOJ Coffee  Sebuah film satu lagi diangkat dari novel karya Pramoedya Ananta Toer segera tayang bertepatan dengan film Bumi Manusia merupakan karya beliau juga, pihak Falcon Pictures sangat antusias ke-2 film ini dapat terlaksana dengan baik saat pengerjaannya hingga kita akan menantikan jadwal edar di bulan Agustus 2019. Dengan tema nasionalisme diharapkan penonton setia film Indonesia makin mencintai negeri ini, menghargai karya anak bangsa dan mendukung setiap perjalanan perfilmaan di tanah air tercinta. Bertepatan salah satu kedai kopi di Jakarta Selatan. Official Poster film PERBURUAN di lauching bersama para pemain seperti Adipati Dolkien (Hardo) , Ayushinta  (Ningsih) , Michael Kho (Prajurit Jepang Shidokan) , Khiva Iskak (Karmin) dan Ernest Samudra (Dipo) sutradara hadir Richard Oh juga Produser Falcon  Pictures Frederica, tak ketinggalan cucu dari Prmaoedya Ananta Toer juga hadir - Angga. Sung

REVIEW : MANGGA MUDA

MANGGA MUDA 2020 Sutradara : Girry Pratama Produksi : Lingkar Pictures  Durasi : 1 jam 38 menit Dalam Press media dan Gala premier di Plaza Senayan beberapa waktu lalu, Film MANGGA MUDA dihadari oleh semua para crew pemain termasuk sang sutradara kecuali Bapak Ridwan Kamil dan Nafa Urbach berhalangan hadir, dengan suasana tawa para pemain menceritakan prosesnya sebelum terlibat, Bagi Girry Pratama (Ular Tangga, Kain Kafan Hitam) akhirnya selesai juga film yang skenarionya ditulis oleh Jujur Prananto , proses panjang membuahkan hasil yang maksimal, "saya puas kinerja teman-teman produksi, para actor dan artis pendukung MANGGA MUDA ini, kenapa dia memberikan judul MANGGA MUDA karena identic dengan cerita wanita hamil (ngidam) buah yang susah dicari", Ketika Tora Sudiro ditawarin bermain sebagai pemeran utama ada hal yang kurang yakin dengan Lingkar Pictures , karena dia tidak mengenal orang-orang produksi kecuali Gary Iskak yang telah ditawarin main film in