Skip to main content

REVIEW : MANGKUJIWO ( KUNTILANAK UNIVERSE)

MANGKUJIWO ( KUNTILANAK UNIVERSE)
Sutradara : Azhar Kinoi Lubis
Produksi : MVP Pictures
Durasi : 1 Jam 45 Menit
Bagi yang mengikuti kisah film Kuntianak  2 ( 2007 - 1,7 juta penonton ) yang sangat fenomenal beberapa tahun lalu, maka dunia Kuntianak (Kuntianak Universe) dikembangkan lebih dalam lagi dalam sebuah cerita yang sangat detil asal muasalnya, Perseteruan Cokrokusumo dengan Brotoseno sebagai abdi keraton menimbulkan perebutan Loji - Penggilon Kembar (Cermin Kembar) wasiat kerajaan mempunyai kekuatan gaib yang berujung pada Kanthi (Asmara Abigail) dipasung oleh Cokrokusumo (Roy Marten) difitnah atas kehamilannya akan membawa petaka bagi desanya, ternyata diselamatkan Brotoseno (Sujiwo Tedjo) dibawa ke dalam pengaruhnya dengan menghadirkan demit-demit berkuasa atas balas dendamnya. Di lain waktu anak dari Cokrokusumo adalah penjual gelap barang-barang pusaka untuk orang asing, namun tak sengaja salah satu karyawan hotel Uma melihat kejadian didalam kamar tersebut , karena ketakutan dia lari tapi melawan salah satu orang yang berujung membunuh Pulung (Samuel Rizal) dengan kekuatan gaibnya padahal dia sendiri tidak tahu darimana asalnya sejak saat itu Uma (Yasmin Jasem) melarikan diri ke desanya yang tak lain kediaman ayahnya Brotoseno. Ayahnya menyakinkan tidak ada yang berani melawannya karena dilindungi oleh pusaka ajaib, perserteruan perebutan loji makin mendalam saat para kelompok penjual pusaka ingin menghabisi Uma dan Cokrokusumo melawan Brotoseno.
MANGKUJIWO dibuat dengan stylish sinematography berbeda pengambaran lokasi tahun 50an dijadikan cerita, kendaraaan serta property suasana semua sangat mendukung, tone colour gelap, mencekam mendukung sekali diringi oleh scoring merinding belum lagi adegan close up sadis ditampilkan menambah nilai tersendiri, walupun alurnya flashback namun penonton diajak mengenal perlahan apa yang terjadi jika tidak anda tak akan mengerti kisah ini berakhir namun menjadi awal cerita MANGKUJIWO itu sendiri. Para actor-aktris dituntut lebih mendalami karakternya, Seniman Sujiwo Tedjo berhasil menjadi Brotoseno tokoh protagonist apalagi dipadu suaranya khas makin terasa begitu juga DJenar Maesa Ayu menjadi wanita kepercayaan kedua tokoh berhasil menjadi tokoh yang mengambil keuntungan dari kedua sisi, acting pantomin Septian Dwi Cahyo memukau sebagai orang kepercayaan Brotoseno, Asmara Abigail sebagai Kanthi merupakan tokoh utama dalam cerita ini. Oh ya satu lagi Roy Marten juga berhasil menjadi tokoh Cokrokusumo.
Sebuah produksi film horror thriller yang tidak main-main akan menghasilkan cerita yang unik, padat, kelam, ngeri disetiap adegan. Anda akan dibawa selama nyaris 2 jam duduk terpaku melihat film MANGKUJIWO. Tanpa banyak elemen elemen hantu seperti film horror lainnya  muncul disana sini justru menitik beratkan pada kisah balas dendam, film ini dengan pengunaan Bahasa jawa dalam beberapa dialog tidak akan menyurutkan penonton pecinta film horror diluar jawa yang belum tentu mengerti Bahasa Jawa karena ditambahkan subtitle Bahasa Indonesia makin memudahkan menontonya, Azhar Kinoi Lubis  ( Kafir, Demi Cinta, Blusukan Jakarta, Jokowi ) sukses membawa film drama sekarang membuka lembaran baru film horror Kuntilanak Universe.
MANGKUJIWO hadir ditengah-tengah masyarakat pecinta film horror Indonesia siap tayang mulai tanggal 30 Januari 2020 sebagai pembuka film horror, menuju pada sequel – sequel berikutnya. Overall : 7/10



Comments

Popular posts from this blog

Press Release : WESTWORLD Season 2 tayang segera

JAKARTA, 9 Maret 2018 – Drama serial peraih Emmy ® WESTWORLD kembali dengan sepuluh episode di season kedua bersamaan dengan A.S. pada Senin, 23 April jam 8.00 WIB eksklusif di HBO dengan penayangan ulang primetime jam 21.00 WIB di HBO. Tonton episodenya di HBO On Demand. Tonton sepuluh episode dari season pertama serial WESTWORLD yang mendapat pengakuan dari para kritikus, kapanpun di HBO On Demand. Season pertama juga akan tayang setiap Sabtu malam HBO mulai 24 Maret sampai 21 April. Tayang perdana di HBO pada 2016 dan menjadi serial anyar HBO yang paling banyak ditonton, WESTWORLD merupakan perjalanan kelam tentang sebuah awal dari kesadaran buatan dan evolusi dari kejahatan. Pemain dari season pertama antara lain Anthony Hopkins, Evan Rachel Wood, Thandie Newton, Ed Harris, Jeffrey Wright, James Marsden, Tessa Thompson, Sidse Babett Knudsen, Jimmi Simpson, Rodrigo Santoro, Shannon Woodward, Ingrid Bolsø Berdal, Ben Barnes, Simon Quarterman, Angela Sarafy

Press Release Launching Poster PERBURUAN

Press Release Lauching Poster PERBURUAN Jakarta tanggal 27 Juni 2019  - RBOJ Coffee  Sebuah film satu lagi diangkat dari novel karya Pramoedya Ananta Toer segera tayang bertepatan dengan film Bumi Manusia merupakan karya beliau juga, pihak Falcon Pictures sangat antusias ke-2 film ini dapat terlaksana dengan baik saat pengerjaannya hingga kita akan menantikan jadwal edar di bulan Agustus 2019. Dengan tema nasionalisme diharapkan penonton setia film Indonesia makin mencintai negeri ini, menghargai karya anak bangsa dan mendukung setiap perjalanan perfilmaan di tanah air tercinta. Bertepatan salah satu kedai kopi di Jakarta Selatan. Official Poster film PERBURUAN di lauching bersama para pemain seperti Adipati Dolkien (Hardo) , Ayushinta  (Ningsih) , Michael Kho (Prajurit Jepang Shidokan) , Khiva Iskak (Karmin) dan Ernest Samudra (Dipo) sutradara hadir Richard Oh juga Produser Falcon  Pictures Frederica, tak ketinggalan cucu dari Prmaoedya Ananta Toer juga hadir - Angga. Sung

REVIEW : MANGGA MUDA

MANGGA MUDA 2020 Sutradara : Girry Pratama Produksi : Lingkar Pictures  Durasi : 1 jam 38 menit Dalam Press media dan Gala premier di Plaza Senayan beberapa waktu lalu, Film MANGGA MUDA dihadari oleh semua para crew pemain termasuk sang sutradara kecuali Bapak Ridwan Kamil dan Nafa Urbach berhalangan hadir, dengan suasana tawa para pemain menceritakan prosesnya sebelum terlibat, Bagi Girry Pratama (Ular Tangga, Kain Kafan Hitam) akhirnya selesai juga film yang skenarionya ditulis oleh Jujur Prananto , proses panjang membuahkan hasil yang maksimal, "saya puas kinerja teman-teman produksi, para actor dan artis pendukung MANGGA MUDA ini, kenapa dia memberikan judul MANGGA MUDA karena identic dengan cerita wanita hamil (ngidam) buah yang susah dicari", Ketika Tora Sudiro ditawarin bermain sebagai pemeran utama ada hal yang kurang yakin dengan Lingkar Pictures , karena dia tidak mengenal orang-orang produksi kecuali Gary Iskak yang telah ditawarin main film in